PAPUA – PT Pertamina (Persero) mendukung pembangunan masyarakat di kawasan Indonesia Timur khususnya Papua dalam pembangunan kesehatan, kesejahteraan, masyarakat dan pendidikan.
Melalui program “Pertamina Sehati”, Direktur Utama Pertamina, Karen Agustiawan menyerahkan bantuan alat-alat kesehatan berupa incubator, tempat tidur, timbangan bayi dan renovasi posyandu Kama, di desa Kama Jayawijaya Papua. Selain itu juga diserahkan bantuan infrastruktur untuk renovasi gereja dan masjid.
Dalam bidang pendidikan Pertamina menyerahkan beasiswa bagi 50 siswa SLTP dan SLTA di Papua untuk dapat melanjutkan sekolah di Jawa, selain itu juga diserahkan beasiswa uang 20 mahasiswa Universitas Cendrawasih dan Universitas Negeri Papua.
Karen mengatakan, Pertamina merupakan garda terdepan BUMN dalam membangun daerah-daerah terpencil dan perbatasan. “Sudah menjadi komitmen kami untuk turut serta dalam pembangunan Papua melalui pembagunan SDM yang harus dimulai sejak dini,” ujarnya usai menyerahkan bantuan di Jayawijaya, Kamis, 18 April 2013.
“Ini merupakan hadiah terindah bagi kami masyarakat Papua”, ungkap Gubernur Papua, Lukas Esenbe yang menyaksikan penyerahan bantuan itu. “Pertamina merupakan BUMN pertama yang memberikan bantuan bagi masyarakat pegunungan Jayawaijaya,” lanjutnya.
Turut Hadir dalam acara ini Utusan Khusus Presiden Bidang MDGs, Prof. Nila Juwita Alfansa Moeloek, dan utusan Kemenkokesra untuk MDGs, Tubagus Rahmat Santika.
(Abdul Hamid/duniaenergi@yahoo.co.id)
Komentar Terbaru