JAKARTA – PT Medco Energi Internasional Tbk melalui anak perusahaannya, Medco Bawean (Holding) Pte Ltd, telah menandatangani Perjanjian Jual Beli dengan Hyoil (Bawean) Pte Ltd (Hyoil) pada Kamis (1/9), untuk melepaskan 100% hak partisipasi di PSC Bawean melalui penjualan saham di Camar Resources Canada Inc (CRC) dan Camar Bawean Petroleum Ltd (CBPL).
PSC Bawean merupakan aset penghasil minyak lepas pantai yang terletak di JawaTimur, dengan produksi pada semester pertama 2016 sekitar 670 barrel oil per day (BOPD). Medco telah mengoperasikan PSC Bawean sejak 2004 melalui kepemilikan di CRC. Masa kontrak PSC Bawean akan berakhir pada 2031 sesuai perpanjangan kontrak 20 tahun yang telah diberikan oleh Pemerintah Indonesia pada 2010.
Roberto Lorato, Chief Executive Officer Medco Energi, mengatakan divestasi sejalan dengan rencana Medco untuk merasionalisasikan portofolio agar tetap fokus pada aset yang memiliki tingkat pertumbuhan yang tinggi.
“Divestasi ini juga akan memberikan nilai tambah bagi pemegang saham Medco Energi dan HyOil, dimana HyOil memegang posisi yang tepat untuk mengeksplorasi dan mengembangkan PSC Bawean dengan dukungan tim yang berpengalaman,” tandas Lorato.(RA)
Komentar Terbaru