JAKARTA – Harga minyak kembali terangkat menyusul komitmen organisasi negara-negara pengekspor minyak (OPEC) untuk mencapai kesepakatan pembatasan produksi dalam pertemuan OPEC dan non-OPEC pada November mendatang.
Patokan Amerika Serikat, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman November naik US$0,35 menjadi US$50,29 per barel di New York Mercantile Exchange. Sementara itu, patokan Eropa, minyak mentah Brent North Sea untuk pengiriman Desember menguat US$0,16 menjadi ditutup US$51,68 per barel di London ICE Futures Exchange pada penutupan perdagangan Selasa (Rabu pagi WIB).
Mohammad Barkindo, Sekretaris Jenderal OPEC menepis kekhawatiran bahwa Rusia akan menggagalkan rencana OPEC untuk membatasi produksi minyak. Menurut Barkindo, Rusia telah sangat aktif dalam mencoba untuk menstabilkan pasar minyak yang terus melemah.
Harga minyak telah naik sekitar 13 persen dari tiga minggu lalu setelah OPEC mengusulkan penurunan atau pembekuan produksi pertama dalam delapan tahun terakhir pada bulan lalu. (AT/ANT)
Komentar Terbaru