JAKARTA – PT Pertamina Gas (Pertagas) sebagai afiliasi Sub Holding Gas Pertamina terus berkomitmen dalam mendukung berbagai program inovasi yang digagas oleh para pekerjanya. Komitmen ini diwujudkan dengan digelarnya Gas Innovation Award 2023 (GIA 2023) pada 18-20 September 2023 di Grha Pertamina, Jakarta.
Kegiatan GIA 2023 dibuka secara langsung oleh Direktur Utama Pertagas Gamal Imam Santoso, Direktur Keuangan & Dukungan Pertagas Tenny Elfrida dan dihadiri oleh jajaran manajemen serta perwira Pertagas dari 8 area operasi dan 3 anak perusahaan/joint venture.
“Melalui berbagai program inovasi serta kreatifitas yang digagas, Pertagas berhasil mencatatkan nilai tambah sebesar lebih dari Rp 397 Milyar. Saya mewakili Direksi dan Manajemen sangat bangga dan mengapresiasi jerih payah perwira pertagas dalam memberikan perubahan positif bagi kemajuan perusahaan,” kata Gamal.
Gamal mengatakan tema yang diangkat pada GIA 2023 adalah Keep on Safety!Reach the Perfect Quality yang mencerminkan komitmen perusahaan dalam memprioritaskan keselamatan di segala aspek pekerjaan untuk tercapainya kualitas yang sempurna.
“Keselamatan merupakan prioritas utama dan inovasi adalah kunci untuk pertumbuhan, perkembangan, dan keberlanjutan perusahaan. Untuk itu kita dituntut terus berinovasi mencari solusi yang lebih baik, dan mencari cara untuk merubah hal-hal yang biasa menjadi luar biasa,” ujar Gamal.
Corporate Secretary Pertagas Muhammad Baron mengungkap bahwa total keterlibatan perwira Pertagas mengalami peningkatan sebanyak 44% dibanding tahun 2022 yaitu sebanyak 415 peserta. Jumlah risalah Continuos Improvement Program (CIP) juga mengalami peningkatan sebanyak 29% menjadi 84 risalah.
“Dari 84 gugus yang ikut serta, sebanyak 25 gugus memperoleh predikat gold, 30 gugus memperoleh silver dan 29 gugus memperoleh bronze. Selain itu dewan juri juga memberikan penghargaan lainnya antara lain Best Presentation, Best PC Prove, Best I-Prove, Best FT-Prove, Best RT-Prove dan Best of The Best. Tim terbaik dari ajang ini nantinya akan mewakili Pertagas untuk berkompetisi di forum inovasi yang lebih besar lagi baik di tingkat nasional maupun internasional,” ujar Baron.
Baron menambahkan bahwa ajang inovasi yang telah digelar selama 13 tahun ini merupakan ajang kompetisi tahunan yang dilakukan untuk mendorong pengembangan budaya inovasi perusahaan secara berkelanjutan.
“Terselenggaranya kegiatan ini juga merupakan salah satu bentuk komitmen Pertagas dalam mendukung transisi & pemerataan energi ke seluruh negeri melalui inovasi dan kreativitas untuk menghadapi tantangan yang ada sehingga Pertagas dapat tumbuh berkelanjutan di masa mendatang,” ujar Baron.(RA)
Komentar Terbaru