JAKARTA – Arifin Tasrif Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melakukan rotasi terhadap jabatan direktur yang ada di setiap Direktorat, baik direktorat migas, minerba, ketenagalistrikan dan energi baru terbarukan dan konservasi energi.
Beberapa posisi penting dan strategis kini memiliki nama-nama baru misalnya Alimuddin Baso kini menjabat sebagai Sekretaris Ditjen Migas, kemudian Soerjaningsih ditetapkan sebagai Direktur Pembinaan Usaha Hilir Migas definitif. Ada nama Jonson Pakpakhan yang tidak lagi menjabat sebagai Direktur Penerimaan Minerba digantikan oleh Muhammad Wafid yang dulu menjabat sebagai Direktur Pembinaan Program Minerba.
Rotasi cukup mengejutkan adalah Yunus Saefulhak yang dulu mengisi kursi Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral kini menjadi Kepala Biro Fasilitas Kebijakan Energi dan Persidangan di Dewan Energi Nasional (DEN). Padahal Yunus dulu sempat menjadi calon kuat Dirjen Minerba.
Lalu ada Harris yang kini menjabat sebagai Direktur Panas Bumi menggantikan Ida Nuryatin Finahari yang bergeser menggantikan Hendra Iswahyudi sebagai Direktur Pembinaan Pengusahaan Ketenagalistrikan. Hendra sendiri mengisi posisi baru sebagai Direktur Perencanaan dan Pembangunan Infrastruktur Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi.(RI)
Komentar Terbaru