JAKARTA – Seperti tahun-tahun yang lalu, sebentar lagi kota Jakarta akan menjadi sepi ditinggal mudik Lebaran oleh sebagian besar penduduknya. Cuti bersama dan liburan Lebaran kali ini terhitung cukup panjang. Berarti pelanggan dan masyarakat juga akan berada di kampung halaman dalam waktu yang cukup lama.
Berkaitan dengan mudik Lebaran, PT PLN (Pesero) Distribusi Jakarta Raya (Disjaya) dan Tangerang memberikan tips agar listrik di ruamh Anda tetap aman, meski rumah sedang ditinggalkan. Yakni;
Bayar rekening listrik sebelum mudik.
Tetap bijak menggunakan listrik, dengan cara menyalakan lampu seperlunya dan mematikan selebihnya.
Menghindari bahaya listrik dengan cara mencabut semua peralatan listrik yang tidak dipakai dari stop kontaknya.
Menghindari bahaya kebakaran dengan memanfaatkan listrik secara legal, kompor dimatikan dan kompor gas dilepas dari tabungnya.
Dan pastikan sebelum meninggalkan rumah, seluruh pintu, jendela sudah dalam keadaan terkunci.
(Iksan Tejo / duniaenergi@yahoo.co.id)
Komentar Terbaru