PANGKALPINANG – PT PLN (Persero) telah memulihkan sistem kelistrikan Bangka yang sempat mengalami gangguan pada Minggu malam (4/4) akibat jaringan transmisi tertabrak kapal di perairan sekitar Pangkalbalam.

Tri Putra Septa, Manajer Komunikasi PLN Babel, menyampaikan bahwa petugas PLN langsung ke lapangan dan melakukan evakuasi atas kejadian tersebut.

“Hal ini dilakukan guna tetap memberikan tegangan listrik untuk jalur transmisi yang tidak terimbas. Dengan harapan agar listrik tetap bisa tersalurkan kepada masyarakat ,” ujar Tri Putra, Senin (5/4).

Evakuasi dilakukan dengan menukar/manuver kabel yang putus dengan kabel yang masih utuh, sehingga jaringan yang mulanya beroperasi dua jalur dapat dioperasikan normal walau hanya satu jalur. Sampai saat ini masih dilakukan upaya penggantian kawat yang putus tersebut.
Listrik dapat dinormalkan secara bertahap dan pada pukul 05:54 sistem kembali normal 100%.

“Saat ini kondisi kelistrikan di Bangka Belitung tercatat suplai di pulau Bangka sebesar 182 Megawatt (MW) dengan demand 161 MW, sementara di sistem kelistrikan Belitung suplai listrik sebesar 78,5 MW dengan demand 45,5 MW,” ujar Tri Putra.(RA)